Kehadiran botnet meningkatkan insiden kejadian cyber secara drastis. Kendati demikian pun banyak pengguna internet mengetahui bahwa jaringan botnet memendam ancaman serius, tidak banyak pengguna internet bagaimana jaringan botnet di bangun dan dikelola. Nah disinilah saya akan memberikan gambaran peran botnet dalam kejahatan cyber. Sekali lagi bukan mendahului para master jaringan yang ada dimana pun. Tapi artikel ini mudah-mudahan mampu membuka mata para pengguna internet dimana peran botnet dalam kejahatan cyber adalah sebagai mata rantai utama dalam kejahatan cyber.
Secara teknis, botnet merupakan jaringan komputer yang telah diambil alih kendalinya dan telah diperbudak oleh kejahatan tanpa sepengetahuan si pemiliki komputer atau pengguna komputer yang sah atau yang sering disebut oleh banyak orang adalah "jaringan komputer zombie".
Tidak diperlukan pengetahuan teknis komputasi untuk memahami peran bootnet. yang artinya botnet merupakan sebuah komoditi penting dalam dunia kejahatan cyber. Inilah yang saya maksudkan bahwa botnet merupakan mata rantai utama dalam kejahatan cyber.
Sebut saja bisnis - bisnis ilegal di dunia nyata, bisnis kejahatan di dunia maya juga memiliki wilayah operasi atau wilayah spesialisasi. Disini, pemilik botnet menjadi komsumen utama dalam perdagangan jasa kejahatan cyber.
Jadi, intinya adalah karena botnet memiliki peran penting dalam kejahatan cyber atau tulang punggung dalam kejahatan cyber, maka masa depan internet sangatlah bergantung pada evolusi botnet itu sendiri. Selama masih ada botnet, kejahatan cyber akan tetap dan selalu ada karena penjahat cyber akan tetap marak karena penjahat akan terus mendapatkan suplai dana untuk melakukan kejahatan cyber.
Salam teknologi Informasi.......
0 komentar:
Post a Comment